Sosialisasi Keamanan Siber: Membangun Kesadaran Digital bagi Pelajar SMA Negeri 1 Dayeuhkolot

Authors

  • Rio Guntur Utomo
  • Yogi Anggun Saloko
  • Kania Ayu Natya Lakshita Anpaduesta Ajid
  • Radiana De Salma
  • Ahmad Dzaky Ar Razi
  • Muhammad Rifqi Fauzani
  • Fahmi Septiano Shesta
  • Nikita Maulidya Edison

Keywords:

keamanan siber, pelajar, sosialisasi, literasi digital, data pribadi

Abstract

Kegiatan “Sosialisasi Cyber Security untuk Pelajar” merupakan program pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dasar pelajar SMA terhadap isu-isu keamanan siber. Kegiatan ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Dayeuhkolot dan menyasar siswa kelas 10 yang dianggap masih memiliki pengetahuan terbatas terkait ancaman dunia digital. Sosialisasi dilakukan secara tatap muka dalam dua sesi, masing-masing terdiri dari pre-test, pemaparan materi, dan post-test. Materi yang disampaikan meliputi pengertian keamanan siber, jenis-jenis ancaman, cara pencegahan, serta pentingnya perlindungan data pribadi. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa kegiatan berjalan lancar dan mendapat respons positif dari peserta. Terdapat peningkatan pemahaman peserta yang signifikan, terlihat dari hasil post-test dan antusiasme saat sesi diskusi. Peserta menjadi lebih sadar akan risiko di dunia maya dan menunjukkan ketertarikan untuk mempelajari topik lebih lanjut. Kegiatan ini dinilai berhasil mencapai tujuan yang ditetapkan dan dapat dijadikan model untuk pelaksanaan sosialisasi keamanan siber di lingkungan sekolah lainnya.

Downloads

Published

2023-09-01

Issue

Section

Pengabdian Masyarakat